Posisi saat ini: Rumah / Pesan / Bikin Ngakak! Ronaldo Open Mic di Konferensi Pers Piala Presiden 2025

Bikin Ngakak! Ronaldo Open Mic di Konferensi Pers Piala Presiden 2025

Penulis:Wartawan Olahraga Tanggal:2025-07-04 22:30:02
Dilihat:6 Pujian
Piala Presiden - Ilustrasi Logo Piala Presiden 2025

Jakarta Komika Indonesia, Muhammad Ronaldo membuka konferensi pers Piala Presiden 2025 di SCTV Tower, Jakarta, Jumat (4/7/2025), sore WIB.

Komika asal Palembang itu mengocok perut semua yang hadir dalam konferensi pers tersebut. 

Konferensi pers dihadiri perwakilan tim, mulai dari Oxford United, Port FC, Persib Bandung, Dewa United, Arema FC, dan Liga Indonesia All Star.

Pertandingan-pertandingan Piala Presiden 2025 dapat disaksikan melalui siaran langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio. 

Seluruh pertandingan fase grup hingga babak final akan digelar di dua tempat yakni Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

"Pertama kali ada tim luar negeri, takutnya tahun depan ngundang MU," kata Ronaldo.


Turnamen Internasional

Piala Presiden - Ilustrasi Logo Pesreta Piala Presiden 2025

Berbeda dengan edisi-edisi sebelumnya, Piala Presiden 2025 hanya melibatkan enam klub. Persib Bandung, Arema FC, dan Dewa United, menjadi kontestan yang akan mewakili Liga 1 di turnamen pramusim ini.

Selain itu, hadir pula dua tim dari luar negeri, Port FC (Thailand) dan Oxford United (Inggris) sebagai kontestan undangan. Yang terakhir, ada skuad Liga Indonesia All Star yang materi pemainnya dipilih melalui mekanisme voting.

Turnamen pramusim Piala Presiden 2025 bakal menjadi panggung yang menarik bagi para pemain bintang Timnas Indonesia. Tak hanya amunisi lokal saja, para pemain naturalisasi juga bakal ikut beraksi.

Komentar

Kirim komentar
Galat kode pemeriksaan, silakan masukkan kembali
avatar

{{ nickname }}

{{ comment.created_at }}

{{ comment.content }}

IP: {{ comment.ip_addr }}
{{ comment.likes }}